ANALISIS ANTIINFLAMASI SENYAWA AKTIF BUNGA Clitoria ternatea L. DENGAN PENDEKATAN QUANTITATIVE STRUCTURE-ACTIVITY RELATIONSHIP (QSAR) DAN IN SILICO

Zona, Ayrton Hega Alpha (2021) ANALISIS ANTIINFLAMASI SENYAWA AKTIF BUNGA Clitoria ternatea L. DENGAN PENDEKATAN QUANTITATIVE STRUCTURE-ACTIVITY RELATIONSHIP (QSAR) DAN IN SILICO. Diploma thesis, Akademi Analis Farmasi dan Makanan Putra Indonesia Malang.

[img] Text
FULL PAPER_AYRTON HEGA ALPHA ZONA_AKA18002.pdf

Download (2MB)

Abstract

Tanaman Clitoria ternatea L. memiliki senyawa derivat rutin, derivat quercetin, derivat ternatin, dan derivat delphinidin yang secara empiris berpotensi sebagai antiinflamasi. Tujuan artikel ini ialah melakukan pendekatan senyawa-senyawa isolasi meliputi rutin, quercetin 3-O-rhamnoside, delphinidin 3-sambubioside, delphinidin 3-arabinoside, ternatin B4, ternatin C2, ternatin D1, ternatin D3, terhadap enzim COX-2 secara quantitative structure-activity relationship (QSAR) dan in silico. Metode uji QSAR dilakukan dengan memasukkan kode smiles canonical masing-masing ligan di website molinspiration, sedangkan uji in silico dengan mencari ligan masing-masing senyawa isolat Clitoria ternatea L. di PubChem dan reseptor enzim COX-2 di PDB (kode 3LN1) lalu hasil pencarian didocking menggunakan software HEX 8.0.0 dan divisualisasi hasilnya melalui software biova discovery studio. Analisis data digunakan secara deskriptif dari masing-masing senyawa bahwa rutin, quercetin 3-O-rhamnoside, dan delphinidin 3-sambubioside berpotensi antininflamasi dibandingkan dengan aspirin sebagai inhibitor reference. Kesimpulan dari penelitian ini ialah senyawa rutin, quercetin 3-O rhamnoside, dan delphinidin 3-sambubioside dari isolat bunga Clitoria ternatea L. memiliki potensi signifikan sebagai calon obat antiinflamasi.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Clitoria ternatea L., Inflamasi, QSAR, In Silico
Subjects: B FARMASI > BC Analisis Farmasi
Depositing User: Sugeng Setiawan
Date Deposited: 02 Jun 2022 06:10
Last Modified: 02 Jun 2022 06:24
URI: http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/685

Actions (login required)

View Item View Item