KAJIAN INTERAKSI OBAT PADA PERESEPAN PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DENGAN KOMPLIKASI HIPERTENSI DI APOTEK RAWAT JALAN JKN RUMAH SAKIT Dr. SAIFUL ANWAR MALANG

Oktaverawati, Menik (2019) KAJIAN INTERAKSI OBAT PADA PERESEPAN PASIEN DIABETES MELITUS TIPE 2 DENGAN KOMPLIKASI HIPERTENSI DI APOTEK RAWAT JALAN JKN RUMAH SAKIT Dr. SAIFUL ANWAR MALANG. Diploma thesis, Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang.

[img] Text
ARTIKEL KTI.pdf

Download (482kB)
[img] Text
BAB I PENDAHULUAN.pdf

Download (270kB)
[img] Text
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf

Download (432kB)
[img] Text
BAB III METODE PENELITIAN.pdf

Download (258kB)
[img] Text
BAB V KESIMPULAN.pdf

Download (145kB)

Abstract

Diabetes melitus tipe 2 merupakan penyakit gangguan metabolik dengan karakteristik hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi insulin, kerja insulin atau kedua-duanya. Pada umumnya penderita DM tipe 2 akan menderita hipertensi, sehingga cenderung menerima terapi 5 jenis obat atau lebih. Banyaknya jenis obat yang dikonsumsi pasien akan meningkatkan probabilitas terjadinya interaksi obat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui interaksi obat pada peresepan pasien DM tipe 2 dengan komplikasi hipertensi yang meliputi interaksi farmakokinetik dan farmakodinamik. Penelitian ini bersifat deskriptif dengan pengambilan sampel secara retrospektif melalui 222 lembar resep pasien DM tipe 2 dengan komplikasi hipertensi periode bulan Januari-Maret 2018 di Apotek Rawat Jalan JKN RSSA Malang. Hasil penelitian menujukkan bahwa golongan antidiabetes yang diberikan pada pasien adalah sulfonilurea (32,5%), biguanid (28,4%), α-glukosidase inhibitor (19,1%), insulin (16,3%) dan tiazolidindion (3,7%), serta golongan antihipertensi adalah ARB’s (33,8%), CCB (27,6%), β-bloker (18,7%), diuretik (10,1%) dan ACEI (9,8%). Kesimpulan penelitian ini adalah interaksi obat pada pasien DM tipe 2 dengan komplikasi hipertensi meliputi interaksi farmakokinetik (3,9%) , farmakodinamik (80,9%), dan unknown (15,2%), sedangkan untuk tingkat keparahan minor (8,6%), moderate (91,4%) dan mayor (0%).

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Diabetes Melitus Tipe 2, Hipertensi, Interaksi Obat, Rumah Sakit Dr. Saiful Anwar
Subjects: B FARMASI > BG Ilmu Farmasi
Divisions: D3 FARMASI
Depositing User: Sugeng Setiawan
Date Deposited: 09 Sep 2020 03:20
Last Modified: 09 Sep 2020 03:20
URI: http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/534

Actions (login required)

View Item View Item