PROFIL TERAPI PASIEN STROKE ISKEMIK DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM PINDAD TUREN

Wahyuni, Agustina Tri (2019) PROFIL TERAPI PASIEN STROKE ISKEMIK DI INSTALASI RAWAT JALAN RUMAH SAKIT UMUM PINDAD TUREN. Diploma thesis, Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang.

[img] Text
artikel.pdf

Download (547kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (274kB)
[img] Text
BAB II.pdf

Download (354kB)
[img] Text
BAB III.pdf

Download (483kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (147kB)

Abstract

Stroke atau CVA (Cerebrovascular accident) merupakan penyakit atau gangguan fungsional otak berupa kelumpuhan saraf (deficit neurologic) akibat terhambatnya aliran darah ke otak. Stroke iskemik adalah tanda klinis disfungi atau kerusakan jaringan otak akibat terhambatnya aliran darah menuju otak yang mengakibatkan sel saraf dan sel lainnya mengalami gangguan, karena terhentinya suplai oksigen yang dibawah oleh darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui profil terapi pasien stroke iskemik yang menjalani terapi rawat jalan di Rumah Sakit Umum Pindad meliputi jenis obat, dosis, frekuensi pemberian obat dan rute pemberian obat. Penelitian ini merupakan penelitian dengan rancangan analisis depkriptif menggunakan data rekam medis yang dikumpulkan secara prospektif dan jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 23 pasien. Pengambilan sampel yang dilakukan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan metode purposive sampling. Data yang diperoleh berdasarkan rekam medis yang memenuhi kriteria inklusi pada pasien stroke iskemik. Penelitian ini menunjukkan bahwa profil terapi yang digunakan untuk pada pasien stroke adalah dari golongan obat antiplatelet, antihipertensi, neuroprotektan, dan antikolesterol. Penggunaan dosis obat, frekuensi pemberian obat dan rute pemberian obat yang diberikan pada pasien stroke iskemik di Instalasi Rawat Jalan Rumah Sakit Umum Pindad sudah sesuai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Profil Terapi, Stroke Iskemik
Subjects: B FARMASI > BG Ilmu Farmasi
Divisions: D3 FARMASI
Depositing User: Sugeng Setiawan
Date Deposited: 08 Jul 2020 03:58
Last Modified: 24 Jul 2020 03:44
URI: http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/478

Actions (login required)

View Item View Item