Anggraini, Novalia Eriska Dyas and Setiawan, Nur Candra Eka (2018) UJI DAYA HAMBAT ANTIBAKTERI EKSTRAK KASAR ENZIM BROMELIN DARI BONGGOL NANAS TERHADAP Lactobasillus acidhopilus (Ananas comosus (L) Merr). Diploma thesis, Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang.
Text
ARTIKEL ILMIAH.pdf Download (468kB) |
Abstract
Karies gigi adalah sebuah penyakit infeksi yang merusak gigi. Upaya pengendalian aktivitas Lactobacillus acidhopilus adalah dengan bahan antibakteri, salah satunya Bonggol nanas. Bonggol nanas memiliki kandungan enzim bromelin yang dapat menurunkan tegangan permukaan bakteri pada dinding sel bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya hambat antibakteri ekstrak kasar enzim bromelin dari bonggol nanas terhadap Lactobasillus acidhopilus. Penelitian ini merupakan penelitian ekperimental dan tempat penelitian di Laboratotrium Mikrobiologi Akademi Farmasi Putra Indonesia Malang. Dalam penelitian ini metode yang digunakan isolasi enzim bromelin dengan peralut buffer fosfat dan pengendapan enzim bromelin dengan amonium sulfat 60%. Selanjutnya dilakukan pengujian kadar protein, unit aktivitas, dan uji daya hambat dengan metode sumuran konsentrasi 100%. Hasil penelitian pengujian kadar protein diperoleh hasil 13,141µg/mL, hasil unit aktivitas enzim bromelin 4,652µg/mL dan daya hambat ekstrak kasar bromelin dari bonggol nanas tidak terdapat zona hambat diduga enzim bromelin terdenaturasi oleh suhu yang tidak terkontrol sehingga tidak adanya aktivitas antibakteri. Perlu adanya penelitian daya hambat terhadap bakteri karies gigi penghasil asam laktat dengan enzim bromelin. Katakunci : Antibakteri, Bonggol nanas, Enzim bromelin, karies gigi,Lactobasillus acidhopilus.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | B FARMASI > BG Ilmu Farmasi |
Divisions: | D3 FARMASI |
Depositing User: | Sugeng Setiawan |
Date Deposited: | 20 Sep 2019 03:19 |
Last Modified: | 20 Sep 2019 03:19 |
URI: | http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/369 |
Actions (login required)
View Item |