UJI AKTIVITAS EKSTRAK DAUN ANTING-ANTING (acalypha indica L.)TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA SAYAT PADA TIKUS PUTIH JANTAN (Rattus norvegicus)

SURYADI, RIDHO FAIZAL (2018) UJI AKTIVITAS EKSTRAK DAUN ANTING-ANTING (acalypha indica L.)TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA SAYAT PADA TIKUS PUTIH JANTAN (Rattus norvegicus). Diploma thesis, Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang.

[img] Text
ARTIKEL AKF15125.pdf

Download (514kB)

Abstract

Daun anting-anting memiliki kandungan senyawa kimia tanin, saponin dan flavonoid. Tannin dan flavonoid bersifat astringen yang mengikat dan mengendapkan protein dalam darah, jika diberikan ke bagian mukosa kulit akan mengecilkan dan merapatkan sel terluar sehingga mengurangi kerusakan mukosa (Bele et.al., 2010). Sedangkan saponin mempunyai tingkat toksisistas yang tinggi melawan fungi, sehingga membantu dalam proses penyembuhan luka (faure, 2002). Tujuan penelitian ini Untuk mengetahui apakah ekstrak etanol daun anting-anting (Acalypha indica L.) memiliki aktivitas dalam penyembuhan luka sayat terhadap tikus putih jantan (wistar). Metode penelitian ini meliputi determinasi tumbuhan, pembuatan ekstrak daun anting-anting dengan cara metode maserasi dan menghasilkan estrak kental daun anting-anting, pembuatan sediaan dengan konsentrasi 5% 10% dan 15%. Pengujian dilakukan dengan menggunakan hewan uji 4 kelompok perlakuan, yaitu kelompok normal, kelompok ekstrak daun anting-anting 5% , 10 % dan 15 %. Semua tikus dilukai dengan panjang 1,5 cm, kemudian luka diolesi dua kali hari. Pengamatan luka dilakukan setiap sehari (hari ke- 0 sampai ke-8). Hasil penelitian menunjukkan ada perbedaan penyembuhan luka antara pemberian ekstrak daun anting-anting dengan konsentrasi 5% 10% dan 15% dengan dan kelompok normal. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ekstrak daun anting-anting mempunyai aktivitas dalam penyembuhan luka pada tikus putih jantan. Kata Kunci : ekstrak daun anting-anting, penyembuhan luka, tikus putih jantan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: A ILMU KEDOKTERAN > AA Ilmu Kedokteran
A ILMU KEDOKTERAN > AL Patologi
A ILMU KEDOKTERAN > AB Botani, Thomsonian, dan Kedokteran Eklektik
Divisions: D3 FARMASI
Depositing User: Sugeng Setiawan
Date Deposited: 29 Jul 2019 08:05
Last Modified: 08 Aug 2019 04:37
URI: http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/282

Actions (login required)

View Item View Item