AKTIVITAS JUS BUAH DEWANDARU (Eugenia uniflora) TERHADAP PERTUMBUHAN KOLAGEN PADA MENCIT (Mus musculus) JANTAN

Aristanto, Fajar Tri and Syafah, Lailiiyatus (2018) AKTIVITAS JUS BUAH DEWANDARU (Eugenia uniflora) TERHADAP PERTUMBUHAN KOLAGEN PADA MENCIT (Mus musculus) JANTAN. Diploma thesis, Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang.

[img] Text
ARTIKEL FJR.pdf

Download (1MB)

Abstract

Sinar ultraviolet merupakan faktor luar yang berperan terhadap terjadinya proses penuaan kulit yang ditandai dengan kulit keriput, tampak kusam, dan tampak kering. Hal tersebut dapat diatasi dengan menggunakan antioksidan. Buah dewandaru mempunyai kandungan senyawa karotenoid, antosianin dan flavonol, yang mempunyai aktivitas sebagai antioksidan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas jus buah dewandaru terhadap pertumbuhan kolagen. Pada penelitian ini menggunakan 4 kelompok hewan coba yang dipapar dengan sinar ultraviolet B dosis 635,6mJ/cm2 dan jus buah dewandaru. Pemberian jus buah dewandaru dengan dosis 78 mL/g BB mencit dapat meningkatkan pertumbuhan jumlah kolagen paling tinggi sebesar 62,82% terdapat perbedaan pada dosis 0,39 mL/g BB mencit didapatkan jumlah kolagen sebesar 50,44%. Namun pada kelompok kontrol negatif dan perlakuan 1 dengan dosis 0,13 mL/g BB mencit tidak memberikan efek yang signifikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa jus buah dewandaru dapat meningkatkan jumlah kolagen pada mencit jantan. Kata Kunci: Aktivitas, Pertumbuhan Kolagen, Buah Dewandaru, Mencit

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: A ILMU KEDOKTERAN > AA Ilmu Kedokteran
A ILMU KEDOKTERAN > AP Aspek Kedokteran Umum
?? S1 ??
Divisions: D3 FARMASI
Depositing User: Sugeng Setiawan
Date Deposited: 24 Jul 2019 06:53
Last Modified: 19 Aug 2019 08:51
URI: http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/212

Actions (login required)

View Item View Item