Sharif, Aldy Abdul and Wijayanti, Ernanin Dyah (2017) PENGARUH VARIASI KONSENTRASI STARTER BAKTERI Acetobacter aceti TERHADAP KARAKTERISTIK CUKA UMBI BIT (Beta vulgaris L.). Diploma thesis, Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang.
Text
14007_Aldy Abdul Sharif_ Artikel Ilmiah_Pengaruh Variasi konsentrasi starter bakteri acetobacter .pdf Download (374kB) |
Abstract
Bit adalah sejenis tanaman berumbi berwarna merah pekat dan beraroma seperti tanah. Bit mengandung fiber jenis selulosa dan gula sukrosa dengan konsentrasi tinggi. Maka dari itu bit berpotensi untuk diolah menjadi bahan baku cuka. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh konsentrasi starter bakteri Acetobacter aceti dengan variasi level pemberian 5%, 10% dan 15% terhadap karakteristik cuka umbi bit. Tahapan penelitian meliputi pembuatan konsentrasi starter bakteri Acetobacter aceti, pembuatan cuka umbi bit, pengujian karakteristik kemudian pengolahan data statistik. Pembuatan konsentrasi stater dilakukan dengan mengambil bakteri Acetobacter aceti kemudian diukur menggunakan spektrofometri Uv-Vis pada panjang gelombang 580 nm hingga diperoleh transmitan 25%. Pembuatan cuka melalui dua tahapan yang meliputi fermentasi alkohol oleh khamir Saccharomyces cereviceae selama 7 hari dan fermentasi asam asetat oleh bakteri Acetobacter aceti selama 15 hari. Pengujian karakteristik meliputi Organoleptis, total asam dan pH. Hasil penelitian menujukan konsentrasi 5% dan 10% memberikan hasil uji organoleptis yang kurang baik dengan rata-rata pH 5,5 untuk konsentrasi 5% dan pH 6 untuk konsentrasi 10% serta rata-rata total asam yang dihasilkan 0,185% untuk konsentrasi 5% dan 0,251% untuk konsentrasi 10% namun untuk uji organoleptis terbaik diperoleh pada konsentrasi starter 15% dengan pH 5,4 dan total asam 0,183%. Kesimpulan dari penelitian ini bahwa perbedaan pemberian variasi konsentrasi starter bakteri Acetobacter aceti dapat mempengaruhi karakteristik cuka umbi bit yang dihasilkan. Kata kunci : Fermentasi, Cuka Umbi Bit, Beta vulgaris L.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | A ILMU KEDOKTERAN > AA Ilmu Kedokteran A ILMU KEDOKTERAN > AL Patologi |
Divisions: | D3 FARMASI |
Depositing User: | Sugeng Setiawan |
Date Deposited: | 24 Jul 2019 05:13 |
Last Modified: | 19 Aug 2019 08:22 |
URI: | http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/171 |
Actions (login required)
View Item |