MUTU FISIK SEDIAAN SUSPENSI EKSTRAK DAUN SINTRONG (Crassocephalum crepidioides) DENGAN VARIASI KOSENTRASI CMC-Na 0,1% , 0,6 %, dan 1%

Candra, Dewi Ayu Kartika and Mardhiyah, Mardhiyah (2018) MUTU FISIK SEDIAAN SUSPENSI EKSTRAK DAUN SINTRONG (Crassocephalum crepidioides) DENGAN VARIASI KOSENTRASI CMC-Na 0,1% , 0,6 %, dan 1%. Diploma thesis, Akademi Farmasi Putera Indonesia Malang.

[img] Text
ARTIKEL AYU new.pdf

Download (398kB)

Abstract

Daun sintrong (Crassocephalum crepidioides) dengan kosentrasi 8% memiliki daya hambat terhadap Escherichia coli, daun sintrong berkhasiat sebagai obat anti diare. Daun sintrong mengandung polifenol, yang memiliki potensi sebagai antibakteri terhadap Escherichia coli. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui mutu fisik sediaan suspensi ekstrak daun sintrong dengan kosentrasi ekstrak 8% dan perbandingan CMC-Na sebagai suspending agent dengan kosentrasi 0,1%, 0,6%, dan 1%. Daun sintrong diesktraksi dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 96% dan didapat rendemen sebesar 9,78306 %. Hasil uji mutu fisik sediaan suspensi ekstrak daun sintrong pada uji organoleptis berbentuk cairan kental, aroma melon, warna hijau tua, dan rasa manis. Homogenitas pada F I dan F II tidak homogen sedangkan F III homogen. Visikositas pada FI 1,52 cP, F II 353,3 cP, dan FIII 500 cP. pH pada FI 6,16, F II 6,16, dan F III 6,66. Sedimentasi pada FI 0,0376, FII 0,0816, dan FIII 0,9551. Redispersi pada FI 6,3 detik, FII 10 detik, dan FIII 23,3 detik. Sediaan suspensi ekstrak daun sintrong dengan variasi kosentrasi CMC-Na 0,1%, 0,6% , dan 1% tidak memenuhi uji mutu fisik dan terdapat pengaruh yang signifikan dari variasi kosentrasi CMC-Na 0,1%, 0,6% terhadap homogenitas, visikositas, sedimentasi, dan redispersi sediaan suspensi. Kata Kunci: Ekstrak daun sintrong, mutu fisik sediaan suspensi, obat diare.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: A ILMU KEDOKTERAN > AA Ilmu Kedokteran
A ILMU KEDOKTERAN > AB Botani, Thomsonian, dan Kedokteran Eklektik
Divisions: D3 FARMASI
Depositing User: Sugeng Setiawan
Date Deposited: 25 Jul 2019 02:46
Last Modified: 20 Aug 2019 03:16
URI: http://repository.poltekkespim.ac.id/id/eprint/223

Actions (login required)

View Item View Item